KEREN! Ajarkan Cinta Palestina SIT Gameel Akhlaq Adakan Doa Bersama Untuk Warga Palestina

Rawalumbu- Eskalasi Perang antara Palestia-Israel semakin memuncak sejak Sabtu (07 Oktober 2023). Akibat perang tersebut mengakibatkan banyak korban terutama warga sipil Palestina, menurut berapa media setidaknya 413 warga Palestina gugur/syahid termasuk diantaranya 78 anak-anak dan korban luka-luka hingga 2.300 orang.

Sebagai bentuk solidaritas kepedulian kepada warga Palestina terutama anak-anak, SIT Gameel Akhlaq menggelar istighozah mendoakan warga Palestina yang saat ini terdzolimi oleh bangsa penjajah Israel pada Selasa (10 Oktober 2023) di lapangan utama.

Doa bersama yang diikuti oleh guru dan siswa-siswi SIT Gameel Akhlaq diawali dengan berbagai kegiatan diantaranya adalah sholat dhuha, dzikir alma'tsurat, orasi ke-Palestinaan, menyanyikan nasyid bela Palestina dan doa untuk Palestina.

Kegiatan tersebut bagian dari program Bina Pribadi Islami (BPI) yang digagas oleh peanggung jawab BPI yaitu Andi dan Irwan Setiawan. 

 "Ini adalah bentuk solidaritas kami dengan bangsa Palestina, inilah bentuk hutang budi bagi kami bangsa Indonesia ke Palestina, kami sebagai guru dan siswa, kami tidak diam, kami terus mendukung untuk kemerdekaan Palestina," ujar Irwan kepada JSIT kota Bekasi, Selasa (10 Oktober 2023)

Bertindak sebagai orator pada acara tersebut adalah Agung Nursidik yang juga kepala sekolah SDIT Gameel Akhlaq. Orasi yang diberikan Agung di depan siswa-siswi untuk membangkitkan semangat, kepedulian dan empati kepada rakyat Palestina terutama anak-anak yang menjadi korban kebiadaban Israel.

"Hari ini kita berkumpul di lapangan dengan tujuan yang besar, tujuan yang mulia, tujuan yang kelak akan menjadi saksi bahwa SIT Gameel Akhlaq cinta dengan Palestina dan Al-Quds. Walaupun mereka tinggal di wilayah yang jauh namun hakekatnya mereka sangat dengan dihati kita. Mereka adalah saudara-saudara kita yang harus kita dukung dan bela sampai kapanpun, baik dengan harta, doa bahkan jiwa kita," begitu orasi yang disampaikan Agung di depan siswa-siswi SIT Gameel Akhlaq, sambil meneriakan yel-yel Palestia-Palestina, bebaskan-bebaskan (sambut siswa-siswi), serta teriakan takbir yang lantang

Sebagaimana sebelumnya SIT Gameel Akhlaq juga sudah memberikan donasinya untuk beasiswa pelajar Palestina sebesar 33 juta, dan hari ini Selasa (10 Oktober 2023) adalah aksi lanjutan bela Palestina dengan memberikan doa, dukungan serta donasi untuk perjuangan rakyat Palestina.

Acara tersebut diakhiri dengan foto dan video aksi satu tekad dan satu hati bela rakyat Palestina. [Jrw]

Saksikan Video Selengkapnya Aksi bela Palestina SIT Gameel Akhlaq