Siap Sambut Dunia Global SD Al Huda Islamic School Hadirkan Native Speaker Visitation

JSIT KoBek-"Didiklah anak sesuai dengan zamannya karena mereka hidup pada zamannya bukan pada zamanmu”. (Ali bin abi thalib)

Dunia berubah dengan cepat, kita tidak lagi berbatas geografis karena teknologi, di masa depan anak-anak kita dituntut untuk memperluas jangkauan mereka. Maka menjadi warga negara saja tidaklah cukup tetapi harus menjadi warga dunia di masa depan.

SD alhuda islamic school secara rutin melaksanakan native speaker visitation yang kali ini dilaksanakan pada hari jumat, 30 September 2022  agar siswa perkelas & para guru dapat memahami dan berinteraksi secara langsung dengan penutur aslinya.. 

Kami merasakan sekali pentingnya dan manfaatnya native speaker untuk guru dan murid-murid seperti :

  1. Dapat dikoreksi langsung oleh penutur asliM
  2. engukur kemampuan bhs inggris  yg sebenarnya 
  3. Menambah percaya diriM
  4. empelajari budaya berbeda
  5. Terbiasa bicara bahasa inggris

Kegiatan native speaker ini dilakukan perkelas dengan agenda diawali oleh sholat dhuha, menonton video, native speaker presentation, games, tanya jawab dan ditutup oleh refleksi serta coaching guru.

Ketika kita belajar Bahasa inggris bertahun-tahun tapi tetap tidak bisa berbahasa inggris karena tidak percaya diri untuk bercakap English.. maka program ini membangun budaya Bahasa dan mau tidak mau anak-anak berbicara dan bertanya dengan penutur aslinya.

Ingin anak-anak sholeh dan sholehah tampil percaya diri dengan bahasa asing silahkan gabung ke SD alhuda Islamic School.. 

Saatnya mempersiapkan generasi kita mewarnai dunia dengan percaya diri sesuai minat & bakatnya.

Mari bergabung menjadi bagian dari generasi qur’ani yang cerdas secara spiritual, emotional, intelektual, kreatif dan mampu survive di zamannya. [@Lulu]