Kang Ikbal : Pengurus Harus Menjadi Etalase Program JSIT

Rapat Virtual Pengurus JSIT Kota Bekasi
Dumai (Zoom Meeting)-Mukerda yang akan segera digelar pada Kamis (25/08/2022) menjadi agenda khusus pada pembahasan rapat yang diselenggarakan secara virtual melalui zoom meeting. Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh kepala bidang pengurus JSIT kota Bekasi.

Dalam kesempatan rapat tersebut Kang Ikbal kembali menyampaikan beberapa pesan kepada seluruh kepala bidang yang hadir. Sebagaimana hasil dari Mukerwil pada  Rabu-Kamis (29-30 Juni 2022) lalu di Sarimas Hotel Subang. Beberapa pesan disampaikan pada rapat virtual tersebut adalah :

  1. Program turunan dari pusat agar bisa di kolaborasi dengan kearifan lokal
  2. Pengurus harus mampu menjadi etalase bagi sekolah lain untuk program-program JSIT
  3. SIT kota bekasi diharapkan ada yang bisa dilisensi oleh JSIT Pusat
  4. Terbentuknya forum SIT yg sudah menjadi sekolah penggerak 
  5. Pengurus harus menjadi referensi bagi sekolah lain untuk pengembangan tentang ke JSIT-an

Lebih lanjut kang Iqbal mengatakan bahwa "setidaknya 5 point tersebut menjadi konsentrasi pengurus JSIT kota Bekasi dalam waktu dekat ini. Sebagaimana tema Musda sebelumnya yaitu 'Sinergi dan Kolaborasi Pendidikan untuk Kota Bekasi'. Kita ingin menunjukan kepada seluruh elemen yang ada di kota Bekasi bahwa kita pantas menjadi lembaga yang kredibel", ungkapnya

Terpisah, Bunda Tami ( kepala SDIT Darul Maza) yang akan menjadi tuan rumah Mukerda JSIT kota Bekasi mengaku siap mendukung pelaksanaan Mukerda yang akan digelar pada Kamis (25/08/2022) mendatang. Beliau senang dan mendapat kehormatan sekolahnya menjadi tuan rumah. 

"Saya senang SIT Darul Maza menjadi tuan rumah Mukerda JSIT kota Bekasi, ini sebuah kehormatan bagi saya, dan tentunya saya akan mempersiapkan segala sesuatunya untuk menyambut temen-temen pengurus", kata bunda Tami

Untuk memperkuat struktur pengurus, saat ini semua kepala bidang sudah memiliki staff masing-masing untuk mempersiapkan program kerja yang sudah disosialisasikan saat rapat virtual. Kang Ikbal berharap agar seluruh pengurus memiliki program-program kerja yang strategis dan produktif untuk bermitra dengan sekolah anggota dan semua elemen di kota Bekasi.

Rapat virtual juga menjadi jembatan untuk memperkuat dan memperkokoh seluruh kepala bidang yang ada. Kehadiran staff bidang pada Mukerda mendatang diharapkan akan semakin menyolidkan kepengurusan periode 2022-2026. [Jrw]