Hasil UN SD 2019, Muhammadiyah Sapen Catat Rerata Tertinggi se-DIY



TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - SD Muhammadiyah Sapen tercatat menjadi peringkat pertama peraih rerata tertinggi hasil ujian nasional sekolah dasar 2018/2019.
Informasi ini diperoleh setelah dikonfirnasi dengan sekolah-sekolah yang meraih nilai rerata tertinggi lainnya serta dari informasi pengumuman hasil nilai ujian nasional sekolah dasar kelas VI untuk tahun ajaran 2018/2019 yang telah diumumkan oleh Dinas Pendidikan dan Olahraga (Dikpora) DIY pada 12 Juni 2019 lalu.
SD Muhammadiyah Sapen berhasil menjadi yang teratas dan mengungguli 1.844 sekolah dasar lainnya yang ada di DIY dengan nilai rata-rata 269,89

Sekitar 30 siswa memperoleh nilai rerata di atas 28,00.
Untuk nilai tertinggi SD Muhammadiyah Sapen diraih oleh Rayyan Athallah Tsaqif dengan nilai 294,3.

Kepala SD Muhammadiyah Sapen, Agung Rahmanto, menjelaskan nilai rerata hasil UNSD merupakan hasil kerja kolektif antara sekolah, siswa, dan orangtua yang terjalin secara intens dan sinergis selama mendampingi siswa-siswanya belajar baik ketika di rumah maupun di sekolah.
"Terima kasih kepada semua komponen sekolah yang telah bahu membahu menghantarkan keberhasilan siswa-siswa ini selama mengenyam bangku pendidikan di SD Muhammadiyah Sapen hingta meraih prestasi ini," terang Agung saat dihubungi TribunJogja.com, Sabtu (15/6/2019).
Agung juga sangat mengapresiasi hasil kerja keras semua komponen sekolahnya yang telah membuahkan hasil yang sangat manis.


Catatan manis ini juga dilengkapi dengan prestasi lainnya.
Tujuh anak didiknya memperoleh nilai sempurna yakni 10 untuk bidang studi Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA.

Mereka adalah Rafi Khayru Alfarizi dan Syakira Fauzia Fatoni bidang Bahasa Indonesia, Rayyan Athallah Tsaqif, Muhammad Arkana Firdaus, Radja Athaa Kautsar Santosa, dan Zahra Fasya Putri dibidang Matematika, dan Anindya Putrie Keisha Rohman bidang IPA.

"Prestasi yang diraih ini merupakan hasil dari penyelenggaraan pendidikan di SD Muhammadiyah Sapen dalam aspek kognisi, selain dua aspek lainnya yang dikembangkan secara proporsional kepada siswa-siswa didiknya, yaitu aspek afeksi dan psikomotorik sebagai pondasi utama dalam pembentukan nilai-nilai karakter siswa didiknya," tambah Agung.